BAB 3 SAFETY: KESELAMATAN ITU MUTLAK!

“The safety of the people shall be the highest law.” ~ Marcus Tullius Cicero

Ketika Anda memilih satu maskapai untuk naik pesawatnya, kira-kira pertimbangan yang Anda utamakan apa? Apakah soal merek dan gengsi maskapainya, reputasinya, kesempurnaan layanannya, tarifnya yang terjangkau, atau lebih kepada faktor-faktor keselamatannya? Semua orang punya alasan masing-masing, namun yang pasti dengan segala macam variasi tawaran, fasilitas, dan kondisi penerbangan, satu faktor yang tidak mungkin ditawar-tawar lagi adalah soal safety atau keselamatan. p. 31


Dalam dunia penerbangan ada aturan yang tidak tertulis bahwa ketika terjadi suatu keadaan darurat maka evakuasi dapat dilakukan hanya dalam 90 detik. Tentunya dengan catatan semua dalam kondisi tidak panik dan mengikuti arahan dari awak pesawat yang sudah mendapatkan training khusus. Tentunya partisipasi dan kepatuhan dari para penumpang dalam menerima instruksi sangat diperlukan agar evakuasi dapat dilaksanakan dengan baik dan sempurna. p.34


Hal yang kurang lebih sama sejatinya juga berlangsung di luar pesawat terbang. Dalam menjalani kehidupan kita sehari-hari, kita juga tidak boleh mengabaikan sedikit pun soal safety  ini. Keselamatan di sini bukan semata keselamatan jiwa, tetapi juga menyangkut keamanan harta benda, keterjaminan kesehatan dan kehidupan finansial. Dalam meraih tujuan-tujuan hidup, kita tidak boleh sama sekali mengabaikan aspek keselamatan diri kita. Sebab, buat apa mampu meraih kesuksesan puncak seandainya keselamatan menjadi taruhannya? p.35






Comments